JogjaUpdate.com ~ Dunia video games sudah bukan lagi sekedar mainan anak-anak belaka. Karena ada banyak orang yang bermain secara serius, bahkan ada perlombaan secara profesional. Inilah yang dinamakan eSport, kejuaraan video games profesional. Namun dari sekian lama perkembangan eSport, didominasi oleh video game PC atau Console bukan mobile games.
Barulah beberapa waktu ini bermunculan beberapa video games di perangkat mobile ini yang kompetitif. Dan akhirnya mulai banyak kejuaraan mobile games yang digelar. Karena itulah, sekarang sudah ada beberapa game mobile yang masuk dalam kategori eSport. Apa saja game ini?
1. Clash of Clans
Nama game ini mungkin sudah tidak asing lagi di telinga kamu, karena telah banyak yang memainkannya. Game buatan Supercell ini mengasah strategi dalam membangun pertahanan desa dan juga melawan desa. Game yang dirilis tahun 2012 ini, langsung meledak dipasaran dan sekarang mulai banyak bermunculan konpetisi game Clash of Clans.
Baca juga:
Menggunakan Minecraft, Gamer Membuat Replika Dunia Di Film Kimi no Na wa
Tips Mengatasi Smartphone Cepat Panas Saat Digunakan
Jebul Garam Bisa Digunakan Sebagai Pembersih
Jebul Pemilihan Cobek dan Ulekan Pengaruhi Kualitas Sambal
2. Clash Royale
Clash Royale ini adalah game kedua buatan Supercell yang ikut laris manis diunduh, baik di Android maupun iOS. Menggunakan karakter-karakter yang sudah ada di Clash of Clans, game ini sama manawarkan permainan strategi menyerang dan bertahan. Namun bedanya, kedua pemain bermain secara real time disaat bersamaan.
3. Vainglory
Apakah kamu mengenal game Dota? Atau game tipe Multiplayer online battle arena (MOBA)? Nah Vainglory ini adalah game MOBA yang bisa dimainkan di smartphone, baik itu Android maupun iOS. Sama seperti game MOBA lainnya, game ini menawarkan pertempuran antar tim. Grafis dari game ini juga menawan, tidak heran laris dimainkan banyak gamer.
4. Mobile Legends: Bang bang
Mirip dengan Vainglory, Mobile Legends ini juga masuk dalam kategori MOBA. Menggunakan gaya bermain team versus team, kamu disini harus mengandalkan kerjasama tim untuk memenangkan permainan. Karena serunya, permainan ini juga mendapat banyak tanggapan positif dari gamer dan banyak kompetisi yang digelar.
Baca juga:
4 X 6 Atau 6 X 4, Beda Negara Beda Aturan
Perbedaan HTTP Dan HTTPS
Sepeda Motor Listrik Berambisi Lampaui Kecepatan Kawasaki Ninja H2R
Jebul Kecanduan Gadget Bisa Memicu Penuaan Dini
5. Hearthstone
Hearhstone adalah sebuah permainan trading card game yang mengasah strategi kalian untuk memenangkan sebuah permainan yang menggunakan kartu. Awalnya game ini dirilis untuk PC Windows, MacOS dan iPad pada 2014. Dan di tahun yang sama Hearthstone dihadirkan pula versi smartphonenya untuk Android dan iOS.
(030517/24)