JogjaUpdate.com (28/9/17), Seperti diketahui, band legendaris Dream Theater bakan menggelar konsernya di Yogyakarta. Setelah beberapa polemik mengenai venue atau lokasi, akhirnya diputuskan konser bertajuk JogjaROCKarta: International Rock Music Festival kembali seperti rencana awal.
Di mana lokasi yang sempat diumumkan bakal digelar di Candi Prambanan, kembali ke Stadion Kridosono. Mengenai pemindahan lokasi ini, secara resmi Rajawali Indonesia Communication selaku promotor telah mengeluarkan press realeas. Berikut ini pres realese yang diberikan:
Salam Sejahtera
Dengan Hormat,
Kami dari Rajawali Indonesia Communications selaku Promotor JogjaROCKarta menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada penonton JogjaRoCKarta, Sponsorship, Partnership, dan semua pihak terkait pemindahan venue pelaksanaan JogjaROCKarta dari Candi Prambanan ke Std. Kridosono Kotabaru Yogyakarta, dengan alasan pertimbangan kendala teknis di lapangan.
Untuk itu venue JogjaROCKarta akan kita kembalikan pada rencana awal yaitu di Std. Kridosono yang beralamatkan di Jl. Yos Sudarso No.9, Kotabaru, Yogyakarta. Waktu pelaksaan akan tetap pada haru Jum’at & Sabtu, 29-30 September 2017.
Kami selaku Promotor JogjaROCKarta akan memastikan segala hal yang berkaitan dengan kenyamanan & keamanan penonton konser akan berjalan dengan baik.
Kami berharap gelaran JogjaROCKarta ini akan tetap menjadi suguhan memikat dari Dream Theater, Godbless, Power Metal, Roxx, Pas Band, Burgerkill, Death Vomit, Something Wrong & Kelompok Penerbang Roket.
Demikian kami sampaikan permohonan maaf ini. Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan banyak terima kasih.
Salam hangat,
Anas Syahrul Alimi
CEO Rajawali Indonesia
Seperti diketahui, pihak Promotor sendiri telah mendapatkan perijinan dan telah mengikuti prosedur yang diberlakukan. Selain itu, juga telah membangung infrastruktur panggung dan lain-lain hingga 70% selesai. Namun diputuskan untuk memindahkan venue kembali ke Stadion Kridosono.
Hal ini terkait dengan ada kekhawatiran dari beberapa pihak dengan mempertimbangkan beberapa aspek teknis yang bisa berdampak terhadap kelestarian warisan heritage Candi Prambanan. Walau demikian, semua tentang pertunjukan Dream Theater dan seluruh band Indonesia tetap berjalan sesuai dengan rencana awal.
Begitu juga dengan tiket, bagi yang sudah menerima e-tiket venue Candi Prambanan akan tetap berlaku. Dan berikut ini Layout dari JogjaROCKarta di Stadion Kridosono:
Info terkait bisa menghubungi:
081393815039 (Telp)
087830018218 (Telp)
085740930057 (Telp)
082226664343 (WA)